PENYEBAB RUMAH BURUNG WALET LAMBAT ADALAH PEMILIK GEDUNG
Hallo sahabat waleters
Selamat datang kebali
di situs kita ini yang senantiasa selalu memberikan informasi mengenai cara
budidaya burung walet.
Pada artikel kali ini kita
akan membahas mengenai penyebab rumah burung walet lambat berkoloni.
Seperti judul di atas
yaitu penyebab lambatnya populasi di rumah burung walet adalah pemilik gedung
itu sendiri.
Kenapa demikian?
Karena pemilik ibarat
predator yang selalu mengganggu keberlangsungan populasi burung walet didalam
rumah walet.
Hal ini di karenakan
rasa penasaran pemilik gedung mengenai populasi didalam rumah walet.
Pemilik gedung selalu
ingin melihat perkembangan didalam rumah walet.
Dengan cara seperti ini
maka keberlangsungan hidup burung walet di gedung walet yang masih baru merasa
terancam dan pada akhirnya burung walet tidak betah untuk menginap dan membuat
sarang.
Oleh sebab itu agar
anda tidak menjadi predator di gedung sendiri maka di sarankan untuk memasang
kamera cctv didalam gedung.
Sebenarnya sih masuk
kedalam gedung kita itu, boleh saja asalkan anda masuk kedalam gedung milik
anda itu di jam dan waktu yang tepat.
Jam dan waktu yang
tepat untuk masuk kedalam rumah walet adalah pagi hari sekitar jam 08.00-10.00.
Mengapa disarankan
kepada anda masuk di jam tersebut karena di jam tersebut burung walet lebih
memilih untuk mencari makan di alam di bandingkan tinggal tidur didalam gedung
kecuali lagi mengeram telur.
Anda jangan lupa
matikan suara panggil dan inap sekiranya 15 menit sebelum anda masuk kedalam
gedung agar burung walet yang masih ada didalam gedung segera keluar sebelum
anda masuk kedalam gedung walet milik anda.
Hindari masuk kedalam
rumah burung walet ketika cuaca lagi mendung atau sudah turun hujan karena
biasanya burung walet banyak di dalam gedung.
Agar populasi didalam
gedung lebih meningkat maka jangan lupa menggunakan suara burung walet yang
sudah terbukti dipakai kalangan petani walet senior.
Berikut ini salah satu
suara panggil dan inap yang banyak digunakan para pembudidaya walet.
Sekian artikel dari
saya semoga bermanfaat.
Belum ada Komentar untuk "PENYEBAB RUMAH BURUNG WALET LAMBAT ADALAH PEMILIK GEDUNG"
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.