Cara Menurunkan Suhu Panas Di Rumah Walet
Cara Menurunkan Suhu Panas Di Rumah Walet
Ilmuwalet.com-Disaat kemarau
panjang seperti ini banyak orang yang mengeluh dengan cuaca yang begitu
terik.bukan hanya masyarakat awam yang merasakan ternyata banyak juga para
pembudidaya burung walet merasakan hasil dari produktifitas rumah walet mereka
menurun karena suhu panas pada rumah waletnya.
Sumber Foto : LISA.ID |
suhu panas didalam rumah
burung walet membuat burung walet tidak terlalu produktif mengeluarkan kelenjar
liur dari mulutnya karena kondisi didalam ruangan kelembabannya kurang.
Alhasil kelenjar liur dari
mulut burung walet lebih cepat kering sehingga menyebabkan sarang walet kecil
dan tipis.
Cara agar suhu panas didalam rumah walet turun
Pada artikel kali ini saya
akan membagikan tips tentang cara agar suhu panas didalam rumah walet tidak
terlalu berefek pada populasi dan proses burung walet merajut sarang.
Berikut ini beberapa alat
penunjang agar rumah walet milik anda bisa mendapatkan suhu dan kelembaban yang
ideal:
1.
MEMASANG HUJAN BUATAN
Membuat
hujan buatan bisa kita aplikasikan dengan menggunakan sprayer yang biasa
digunakan untuk mencuci motor atau mobil.
Anda
bisa membeli sprayer di toko bahan bangunan dan merakitnya menggunakan pipa
yang terhubung ke sumber air.
Jangan
lupa menggunakan mesin dap agar air bisa terdorong dari torrent penyimpanan.
Sprayer
hujan buatan dinyalakan pada saat panas matahari sedang terik teriknya.biasanya
hujan buatan ini dinyalakan pada jam 11 siang sampai jam 4 sore hari.Dengan menggunakan
hujan ini buatan dipercaya bisa meredam panas yang terik dari atas.
2.
MEMASANG KOLAM
Pemasangang kolam pada bagian dalam rumah
burung walet bertujuan agar suhu panas yang terserap melalui dinding rumah
walet bisa di imbangi dengan kolam yang
berisi air didalam rumah burung walet.
Perlu saya ingatkan jika anda menggunakan
kolam didalam rumah walet milik anda yaitu jangan lupa memasang jaring pada
bagian atas kolam,tujuannya agar bisa mengantisipasi anak burung walet yang
sedang belajar terbang didalam rumah walet agar tidak jatuh langsung kedalam
kolam yang berisi air.
3.
MENGARAHKAN VENTILASI KE AIR
Agar kelembaban didalam rumah walet bisa
terjaga agar burung walet yang membuat sarang bisa menghasilkan sarang walet
yang besar dan tebal,maka anda bisa menggunakan wadah baskom yang disimpan pada
bagian bawah ventilasi.
Jadi ventilasi yang anda buat menggunakan
pipa ukuran 3 inch di arahkan ke wadah baskom dengan bantuan knee.
Jadi ketika ada hembusan angin dari luar
gedung maka angin akan masuk dan meniup air yang tersimpan didalam wadah
baskom.
Jangan membuat lubang ventilasi yang terlalu tinggi
dari dasar lantai agar angin yang masuk lebih cepat sampai ke air yang
tersimpan didalam baskom.
4.
WARNAI RUMAH WALET WARNA YANG CERAH
Perlu
kita ketahui bahwa hawa panas lebih cepat terserap pada dinding yang memiliki
warna gelap.
Maka
dari itu disarankan untuk menggunakan cat yang berwarna terang seperti warna
putih agar penyerapan panas dari luar gedung tidak terlalu terserap oleh
tembok.
Warna
cerah seperti warna putih yang di aplikasikan pada rumah walet lebih kuat
memantulkan suhu panas matahari.
jadi
penggunaan cat berwarna terang bisa jadi bahan pertimbangan apabila anda ingin
mengecat rumah walet milik anda.
5.
JARING PENEDUH
Paranet atau biasa juga disebut sebagai
jaring peneduh merupakan bahan yang terbuat dari plastic warna hitam.
Sebelum paranet banyak di gunakan pada
rumah walet,pengaplikasian paranet banyak digunakan para petani yang sedang
membibit tanaman agar tanamannya tidak layu terpapar sinar matahari langsung.
Paranet saat ini banyak digunakan para
pembudidaya burung walet untuk melapis bagian dinding rumah walet.
Tujuannya sama dengan membibit tanaman
yaitu untuk meredam paparan sinar matahari langsung untuk mengenai tembok rumah
walet.
Penggunaan paranet biasanya digunakan pada
sisi barat dan timur rumah walet.
alasannya adalah sinar matahari terbit dari timur dan
terbenam pada bagian barat.maka penggunaan paranet bisa melindungi rumah walet
dari teriknya sinar matahari.
6.
MENGGUNAKAN MESIN EMBUN
Budidaya
walet semakin modern.berbagai macam produk produk pabrikan telah di produksi
untuk budidaya walet.
salah
satunya adalah mesin embun.mesin embun yang dipasang didalam rumah burung walet
bisa membuat ruangan inap rumah walet menjadi sejuk dan lembab.
suhu
yang sejuk dan lembab memang kriteria burung walet betah menginap didalam rumah
walet milik kita.
Anda
bisa membaca beberapa Jenis-Jenis Mesin Embun Yang Digunakan Pada Rumah Walet Beserta Harganya.
Dengan
membaca artikel mengenai jenis jenis mesin embun pada rumah burung walet bisa
memberikan anda gambaran mengenai jenis mesin embun mana yang cocok untuk anda
gunakan pada rumah walet milik anda.
7.
KIPAS DI ARAHKAN KE KOLAM
anda
juga bisa menggunakan kipas yang diarakan ke kolam.cara ini dipercaya untuk
menaikkan kelambaban didalam rumah burung walet dengan cepat.
8.
MENGGUNAKAN EXHAUST
Selain
menggunakan kipas.anda juga bisa menggunakan exhaust fan untuk menghisap udara
panas didalam rumah burung walet milik anda.
Menggunakan
exhaust fan bisa membuat rumah burung walet memiliki udara yang tersirkulasi
dengan baik.
Sirkulasi
udara yang baik bisa membuat burung didalam rumah burung walet lebih sehat.
Udara
yang sehat didalam rumah walet dapat meminimalisir tingkat kematian piyik yang
mencium bau amoniak kotoran burung walet.
Baca juga :Pentingnya Ventilasi Udara Agar Burung Walet Sehat
9.
MENGGUNAKAN STEROFOAM
Sterofom
yang digunakan pada rumah burung walet adalah sterofoam yang bentuk lembaran.
Ada
beberapa ketebalan sterofoam yang biasa digunakan pada rumah walet yaitu
ketebalan 2cm,3cm dan 5 cm.
Pengaplikasian
sterofoam ini biasanya di pasang pada bagian dinding dalam rumah walet.
Pengaplikasian
sterofoam pada bagian dinding rumah burung walet bertujuan agar suhu panas yang
di serap oleh tembok tidak langsung masuk ke dalam ruangan burung walet membuat
sarang.
Baca juga :Cara Membuat Gedung Walet Dingin Dan Lembab Menggunakan Alat Yang Terbukti Ampuh
Nah itulah beberapa Cara Menurunkan Suhu Panas Di Rumah Walet.Semoga
tipsnya bermanfaat untuk anda semua sahabat waleters.jangan lupa share yah….
Belum ada Komentar untuk "Cara Menurunkan Suhu Panas Di Rumah Walet"
Posting Komentar
Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.