TESTT

CARA MEMILIH SUARA WALET YANG RESPON DAN BERKUALITAS


CARA MEMILIH SUARA PANGGIL WALET YANG RESPON DAN BERKUALITAS
Cara memilih suara panggil walet yang respon dan berkualitas.Pada artikel kali ini kita akan membahas mengenai cara memilih suara walet yang respon dan berkualitas.
Dalam membudidayakan burung walet maka ada banyak hal yang perlu kita perhatikan.mulai dari suhu dan kelembaban,tata ruang didalam gedung dan jenis suara panggil walet dan inap.
Ada beberapa tehnik yang telah kami temukan berdasarkan pengalaman baik dari pengalaman pribadi maupun pengalaman teman teman senior dalam membudidayakan burung walet mengenai cara dan tehnik budidaya walet.

Dan tahukah anda bahwa banyak ilmu yang diterapkan pembudidaya walet senior kebanyakan hasil dari eksperimen coba coba dan akhirnya berhasil.
Salah satunya adalah menciptakan peransang walet merk walet alami yang di aplikasikan pada gedung sendiri dan telah di jual ke umum untuk membantu petani walet yang masih pemula.
Banyak pembudidaya walet pemula gagal menginapkan burung walet di gedungnya dikarenakan kurangnya ilmu pengetahuan tentang budidaya burung walet.
Maka dari itu sebelum terjun dalam membudidayakan burung walet,disarankan harus banyak belajar dan membaca tehnik tehnik budidaya burung walet.
Pada kesempatan kali ini kami akan memberikan informasi mengenai cara memilih suara panggil walet yang berkualitas.Dalam memilih suara panggil walet harus berkualitas dan respon,tidak hanya jernih saja.
 Saya akan memberikan caranya mengetahui jenis suara panggil walet yang bagus dan berkualitas memanggil burung walet.
Caranya adalah jika suara panggil walet berkualitas maka burung walet akan banyak datang menghampiri sumber suara tersebut dan langsung masuk kedalam gedung melakukan observasi.

Ada 2 tehnik yang perlu diperhatikan dalam menilai suara panggil walet yaitu
1.jika burung walet menyambar tweeter panggil dengan gaya agresif maka bisa dipastikan suara panggil walet tersebut tidak terlalu disukai burung walet.
2.jika burung walet menyambar tweter panggil dan langsung masuk kedalam ruangan putar dan void maka bisa dipastikan suara tersebut cocok di aplikasikan di gedung walet milik anda.

lakukan test suara panggil di waktu yang tepat.
Agar teman teman bisa melihat apakah suara panggil walet teman teman respon maka teman teman disarankan melakukan test suara panggil di jam burung walet sibuk bergegas mencari makan.
Jam sibuk burung walet mencari makan yaitu jam 06:00 pagi hari.
Apabila suara panggil walet respon dan berkualitas maka burung walet akan berbalik arah dan mementingkan suara panggil walet milik anda dibandingkan perutnya.tapi keadaan seperti ini biasa hanya bersifat sementara dan burung akan pergi lagi mencari makan dan mengisi perutnya.
biasanya ketika suara panggil walet milik anda memiliki kualitas bagus dan respon maka burung walet langsung masuk kedalam ruangan inap dan melakukan observasi ruangan sebelum memutuskan untuk menginap.itulah karakteristik burung walet.
Setelah melakukan observasi maka burung walet kembali keluar dan pergi mencari makan.
Maka dari itu suhu dan kelembaban beserta suara inap didalam gedung harus menjadi perhatian ekstra agar burung walet terpikat untuk kembali di sore harinya untuk menginap di gedung walet milik kita.
Suara yang berkualitas adalah suara yang kompatibel antara suara panggil walet dan suara inap walet.
Suara panggil walet harus memiliki karakter yang sama dengan suara inap/suara tarik. Jika suara panggil dan inap/tarik tidak seirama maka perkembangan walet anda akan lambat.
SUARA PANGGIL WALET
Piyik burung walet 

Agar bahasa suara panggil walet dan suara inap walet kompatibel maka teman teman harus memilih suara panggil walet yang memiliki karakteristik sama dengan suara inap walet.
Tujuannya adalah agar anakan tidak pindah kegedung walet tetangga.
Suara panggil walet juga harus memiliki karakter suara inap agar burung walet yang belajar terbang bisa mengetahui gedung tempatnya menetas.
Hal ini dikarenakan sang anak burung walet tersebut terbiasa dengan suara inap semenjak masih didalam cangkang telur.
Apabila suara panggil walet dan suara inap tidak sinkron maka biasanya perkembangan populasi walet didalam gedung walet milik teman teman lambat.

Banyak suara walet yang bertebaran di internet dengan gratis, namun apakah itu berkualitas atau tidak? Tentunya tergantung dari hasilnya, apakah produksi sarang walet anda termasuk dalam kategori produktif atau tidak dengan menggunakan suara tersebut.

Sesuai dengan pengamatan kami mengenai suara panggil walet.maka kami banyak melihat banyak suara panggil walet baru terbit bertebaran di grup grup facebook dan bisa didownload secara gratis.
Namun apakah ada yang bisa menjamin suara tersebut bisa berhasil digedung walet teman teman karena suara tersebut masih baru.
Apakah anda siap gedung walet anda menjadi kambing percobaan editor editor tersebut.
Bagaimana nasib gedung anda jika suara panggil walet tersebut disisipa suara cek lok yang tujuannya hanya mengumpulkan tetapi tidak membuat burung walet masuk menginap.
Silahkan berpikir.saran kami adalah carilah suara yang telah berhasil menginapkan burung walet di pembudidaya burung walet yang telah lama membudidayakan burung walet.
Anda tidak perlu heran ketika melihat teman teman yang berani membayar mahal sebuah suara yang sudah teruji.
Suara panggil walet yang dimiliki senior dan diaplikasikan digedung walet miliknya bukanlah suara abal abal karena anda sendiri bisa melihat hasilnya.

Maka dari itu jangan main main dalam memilih suara panggil walet.karena yang bekera memanggil burung tiap hari adalah suara panggil walet dan suara inap walet merayu burung walet untuk mengina dan membuat sarang.

Demikianlan informasi dari artikel kami mengenai Cara memilih suara panggil walet yang respon dan berkualitas.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel